Kegiatan Buka Bersama tersebut diselenggarakan oleh Lembaga Adat Melayu (LAM) Provinsi Jambi bersama Para Pembina dan Tokoh Adat, LAM Kabupaten/Kota, MUI Provinsi Jambi, DMI, PMI, Tokoh Agama dan Masyarakat Provinsi Jambi yang dilaksanakan di Balairung Sari LAM Provinsi Jambi, pada Minggu (02/04/2023) malam.
Kegiatan tersebut dihadiri Gubernur Jambi Dr. H. Al Haris, S.Sos, M.H didampingi Wakil Gubernur Jambi K.H Abdullqh Sani, Ketua Lembaga Adat Jambi, Hasan Basri Agus (HBA) dan lain sebagainya.
Pada kesempatan itu Gubernur Jambi Dr. H. Al Haris, S.Sos, M.H mengatakan bahwa kegiatan tersebut merupakan ajang dalam memupuk silaturahmi.
“Alhamdulillah hari ini saya bisa berkumpul bersama Pengurus LAM Se Provinsi Jambi, para Tokoh Masyarakat serta Tokoh Agama di Provinsi Jambi, dan tentunya ini dapat kita jadikan sebagai upaya memupuk silaturahmi dan juga memperkuat sinergitas dengan Pemerintah Provinsi Jambi” . Kata Gubernur Jambi Dr. H. Al Haris, S.Sos, M.H
Sementara itu Ketua MUI Provinsi Jambi mengatakan hal yang sama dengan diadakannya buka bersama tersebut diharapkan dapat menambah jalin silaturahmi dan mempererat rasa kebersamaan.
"Alhamdulillah, semoga dengan diadakan kegiatan seperti ini dapat menjalin silaturahmi dan rasa kebersamaan dalam mencapai keridhoan di bulan suci Ramadhan".